Beauty Talk - Maybelline BB Cushion, my first cushion


Asslamu'alaykum..

Hai hai hai, post kali ini aku bakal mengulas tentang BB Cushion keluaran dari Maybelline. ini adalah BB cushion pertamaku, setelah menimbang dan berpikir sangat-sangat matang akhirnya aku beli ini. Why? Karena praktis lagi murah untuk ukuran BB cushion dibanding BB cushion keluaran Korea punya.
BB cushion ini mengandung 60% moisturizing essence dan claim-nya akan membuat tampilan muka kita menjadi flawless dan hasil akhirnya akan memberikan semi dewy look. Satu lagi, BB cushion ini sudah mengandung sunscreen dengan SPF 29 PA ++. Aku punya BB cushion ini udah dari bulan Agustus lalu, jadi aku berani untuk mengeluarkan ulasan *halah* untuk produk ini. okay, kita mulai dari packaging ya..

Packaging

BB cushion ini dibungkus apik dengan kardus berwarna emas, elegaan sekali. Di pojok kiri atasnya ada tulisan shade nya, yap aku pilih natural (ambil aman sis). Cover dari BB cushion ini juga di dominasi warna emas dan putih, kesannya lebih simpel juga eye-catching.


Packagingnya sangat-sangatlah amat travel friendly, nggak ngabisin tempat banyak dalam tas dan sangaat praktis soalnya ada kaca didalamnya, jadi alau mau touch-up nggak ribet plus di dalamnya ada air cushion puff untuk mengaplikasikan BB cushion ini sendiri, dan surprisingly puff nya sangat lembut dan jahitannya pun rapih. Tapi nih, karena kau anaknya asal taruh atau nggak berhati-hati, tulisan di depan packagingnya udah mulai luntur hahaha, but it doesn't matter

Tekstur dan Coverage/ Daya Tutup

Tekstur BB cushion ini sangat cair dan aku coba untuk aplikasi dipunggung tangan sangat blend-able walaupun aku baru mengaplikasikannya menggunakan jari.
Lanjut aku aplikasi BB cushion ini menggunakan puff dan langsung aku tap dimuka. Dan voila! Sekali tap sudah bisa menutup kemerah-merahan jerawat (blemishes) dimuka ku dan menutup skin tone yang kurang rata, terutama di bagian yang belang karena jilbab. Walaupun berhasil menutup blemishes dan wara kulit muka yang tidak merata, tapi coveragenya tidak terlalu tinggi dan belum bisa menutupi pori-pori besarku. Kalau kau ingin hasil yang maksimal cukup timpa/block dengan bedak tabur.

Daya Tahan dan Oil Control



Aku pakai BB cushion ini seharian dari jam 8 pagi sampai jam 5 sore (9 jam) dan itu aku lebih banyak berada di outdoor. Mukaku udah terlihat  oily, terutama di daerah T-zone. Mungkin lebih tepatnya bukan oily ya, lebih ke dewy karena emang BB cushion ini menjanjikan hasil yang dewy look. Tapi nggak buat daerah T-zone ku, sudah seperti kilang minyak. Tapi harus dimaklumi juga karena pori-pori wajahku yang besar jadi terus memproduksi minyak hahaha. Selama 9 jam itu aku touch-up sekali pas jam makan siang tapi hanya di daerah under eye dan hidung saja, selebihnya aku biarkan. Walaupun oil controlnya kurang tapi aku suka dengan finish look nya, dewy! Bukan oily yang gimana dan alhamdulillah muka nggak kucel seharian.

Breakout?


Alhamdulillaah, enggak sama sekali nggak kayak White Superfresh Liquid Powder keluaran Maybelline juga. Alhamdulillah, muka ku aman-aman aja, nggak beruntusan dan sebagainya.



Pro (+)
Ringkas
Coverage oke
No breakout
No oxidize
Hasilakhir healthy dewy look

Cons (-)
Daya tahan biasa aja
Oil control kurang
Re-purchase?

Iya, tapi mau coba BB cushion dari brand lain dulu, mungkin Innisfree atau The Face Shop. Tapi so far, Maybelline BB cushion ini jadi favoritku kalau mau keluar tanpa harus ribet. Good job Maybelline!

2 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.